E-Learning Bikin Pembelajaran di Kelas Makin Sedikit

Ilustrasi e-Learning.
Sumber :
  • dvd-ppt-slideshow.com

VIVA.co.id – Pola pendidikan di jaman canggih saat ini memang tidak lagi harus berada di kelas. Konsep e-learning sepertinya sudah cukup menjadi tren di sekolah atau universitas di kota besar, termasuk yang diadopsi oleh Telkom Corporate University (Telkom Corpu).

AMSI Luncurkan e-Learning untuk Media Berkelanjutan

Sekolah tinggi di Indonesia yang telah berdiri sejak 2012 itu mengklaim telah menggunakan metode pembelajaran e-learning sejak dua tahun terakhir. Jumlah peserta e-learning pun lebih banyak ketimbang kelas. Rata-rata yang ikut proses pembelajaran di kelas berjumlah 19-20 ribu orang per tahun sementara metode e-learning mencapai 120.000 orang.

"Kami juga sedang mengupayakan akreditasi global sampai akhir tahun ini, oleh akreditor global yang terpercaya, European Foundation for Management. Dengan begitu, reputasai atas standar kami semakin meningkat," ujar Senior General Manager Telkom Corpu, Danang Baskoro, Kamis 30 Maret 2017.

Konsisten Usung Belajar Online Rasa Tatap Muka Usai Pandemi

Learning process di Telkom Corpu dilakukan dengan integrated learning cycle yaitu proses pembelajaran mulai dari self learning, e-learning, classical, assigment atau coaching (mentoring), sharing community of practice, hingga tacit knowledge forum.

Menurut Danang, tahapan learning culture tadi sudah dilakukan meski penerapannya belum maksimal. Pada saat ini, dari seluruh tahapan proses pembelajaran tersebut, yang sedang masif dilakukan adalah metode self learning dan e-learning berupa penyediaan aplikasi mobile bernama Cognitium Video. 

5 Aktivitas yang Bikin Liburan di Rumah Jadi Seru

Aplikasi yang dihadirkan dalam platform iOS maupun Android ini dihadirkan sejak November tahun lalu, berisikan materi pembelajaran berupa aneka klip video singkat yang bersifat panduan teknis maupun manajerial terkait bidang kerja di Telkom Group.

"Proyeksi kami, nanti pembelajaran di kelas akan makin sedikit karena karyawan bisa belajar dari mana saja dan kapan saja, dengan menggunakan media apa saja. Kalaupun masuk kelas, sifatnya lebih ditekankan pada penajaman dan diskusi lanjutan dari metode dasar yang karyawan lihat di Cognitium Video," katanya.

Berkat komitmen menerapkan pola pembelajaran itu pula, Telkom Corpu kembali raih penghargaan global yang penganugerahannya akan dilakukan dalam Global Council of Corporate University (GlobalCCU) Awards di Paris, Prancis, pada 5-6 April 2017.

Penghargaan dalam ajang dua tahunan ini berturut-turut dicapai setelah sebelumnya memperoleh 'Best Overall Category' dalam ajang serupa pada 6-7 Mei 2015 lalu. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya