Blackberry Kenalkan Ponsel Baru KeyOne, Harganya?

Blackberry KeyOne.
Sumber :
  • TheVerge

VIVA.co.id – Ajang Mobile World Congress, atau MWC yang digelar setiap tahun, selalu dimanfaatkan beberapa produsen smartphone untuk mengenalkan produk baru mereka.

Unik Banget, Istri Denny Sumargo Ngidam Strawberry Rp100 Ribu hingga Berlian

Seperti Blackberry, yang memanfaatkan MWC 2017, untuk memamerkan produk baru mereka. Bekerja sama dengan TCL, selaku pembuat smartphone, Blackberry menghadirkan KeyOne, sebuah perangkat komunikasi baru yang diklaim canggih dan menawarkan banyak teknologi baru.

Dilansir dari Theverge, Minggu 26 Februari 2017, KeyOne memiliki desain khas Blackberry, yakni papan ketik, atau keyboard fisik di bagian bawahnya. Fitur ini menjadi salah satu keunggulan Blackberry sejak zaman dulu.

Wine, Minuman Kelas Atas jadi Tren Gaya Hidup

KeyOne dibuat dengan menggunakan material aluminium dan dibekali layar sentuh berukuran 4,5 inci. Resolusi layar mencapai 1620x1080, cukup rapat untuk bisa menampikkan gambar dengan apik.

Untuk menjalankan sistem operasi Android Nougat yang tersemat di dalamnya, TCL memasang prosesor Qualcomm Snapdragon 625. Prosesor ini memiliki delapan inti dan dapat bekerja hingga kecepatan dua GigaHertz.

Bisnis Baru BlackBerry

Meski tidak sekencang prosesor smartphone baru besutan merek lain, namun Snapdragon 625 terkenal irit daya listrik. TCL juga melengkapi KeyOne dengan baterai berkapasitas 3505 mili Ampere hours (mAh), sedikit lebih kecil dari Moto Z Play yang memakai baterai 3510 mAh.

Keunikan dari keyboard KeyOne adalah mampu mendeteksi sidik jari pengguna (sensor diletakkan di tombol spasi). Selain itu, pengguna juga bisa membuat pintasan cepat pada tombol-tombolnya.

Contoh, tombol ‘I’ bisa diatur, agar saat ditekan langsung membuka aplikasi Instagram, tombol ‘F’ untuk Facebook dan lain sebagainya.

KeyOne akan mulai didistribusikan pada April 2017 mendatang. Harga yang dipatok cukup tinggi, yakni US$549, atau sekitar Rp7,3 juta. (asp)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya