Ikut Tren, Instagram Hadirkan Fitur Live Streaming

Instagram Live.
Sumber :
  • Instagram

VIVA.co.id – Instagram akhirnya mengikuti tren layanan live streaming yang saat ini sedang marak digunakan para milenial. Sayangnya, live streaming di Instagram tidak akan bisa tersimpan sebagai konten, melainkan langsung menghilang.

Profil Meli Joker Selebgram yang Tewas Bunuh Diri

Instagram Live ini memang tidak bisa disimpan sebagai konten karena platform sharing foto itu tidak ingin mengkanibal Facebook Live dan Messenger. Oleh karena itu, fitur yang mereka kembangkan lebih merupakan perpaduan antara Snapchat dan Periscope.

Hari ini, Selasa, 22 November 2016, ada dua fitur baru yang digelontorkan Instagram. Selain Live Streaming yang tidak abadi di Instagram Stories ada juga foto dan video yang bisa langsung terhapus di Instagram Direct. Kedua fitur ini baru bisa dinikmati oleh pengguna iPhone atau iOS, sedangkan bagi pengguna Android baru akan bisa digunakan dalam beberapa pekan ke depan.

Aura Kasih Mendadak Umumkan Rehat dari Medsos, Warganet Bertanya-tanya

Dijelaskan pihak Instagram dalam blog resminya, Instagram Live memungkinkan pengguna untuk melakukan siaran sekali tayang kepada followers. Siaran ini adalah real-time dan hanya bisa ditonton saat sedang berlangsung. Tidak ada siaran ulang, meskipun pengguna lain bisa mencari akun mana yang sedang melakukan live streaming.

"Fitur ini kami maksudkan untuk menjadikan Instagram sebagai platform yang menampilkan setiap momen yang berlangsung, bukan sebuah sorotan. Dengan demikian kami berharap pengguna akan mengurangi perhatian mereka terhadap penampilan saat melakukan sesuatu hal yang keren," ujar Head of Product Instagram, Kevin Weil.

Lolly Datangi Rumah Nikita Mirzani, Berharap Bisa Bertemu Meski 10 Menit

Sedangkan untuk fitur baru di Instagram Direct, pengguna bisa membuat postingan tidak lagi permanen seperti biasa. Pengguna masih bisa mengirimkan pesan dan menjawabnya namun tidak akan tersimpan permanen seperti yang ada selama ini. 

Sejak diluncurkan, Instagram Direct telah digunakan oleh lebih dari 300 juta pengguna setiap bulan.  Sedangkan Instagram Stories telah memiliki sekitar 100 juta pengguna setiap harinya.

Kecelakaan antara mobil pikap dan motor

Video Pengendara Motor Tertabrak Pikap, Terpental hingga Masuk Selokan

Baru-baru ini terjadi kecelakaan yang melibatkan satu pengendara motor dan satu mobil pikap. Peristiwa ini berhasil terekam dalam sebuah kamera CCTV di Demak.

img_title
VIVA.co.id
22 April 2024