Fujitsu dan Indosat Percepat Transformasi Digital di RI

Kemitraan Indosat Ooredoo-Fujitsu
Sumber :
  • Fujitsu-Indosat Ooredoo

VIVA.co.id – Indosat Ooredoo bekerja sama dengan Fujitsu menghadirkan solusi Smart Mobility dan Internet of Things (IoT). Sebagai langkah awal, solusi tersebut akan menyasar sektor otomotif dan transportasi. Kemitraan ini guna mendukung akselerasi terwujudnya transformasi digital bagi bisnis di Indonesia.

Tak cuma Unggul Lewat Transformasi Digital, tapi Harus Menunjang Kelancaran Operasional

Dalam siaran persnya, Selasa, 21 Juni 2016, kemitraan Indosat Ooredoo dengan Fujitsu Indonesia akan diperluas ke berbagai sektor industri, termasuk sektor publik untuk memenuhi kebutuhan pelanggan korporasi di Indonesia, tetapi juga perusahaan-perusahaan Jepang yang beroperasi di Indonesia.

"Era digital dapat dipandang sebagai sebuah peluang besar bagi institusi maupun perusahaan untuk menjadi lebih efektif dalam menghadirkan produk-produk dan layanan baru ke pasar. Dan, menjangkau pelanggan lebih luas lagi," ucap Director dan Chief Wholesale and Enterprise Indosat Ooredoo, Herfini Haryono.

Transformasi Digital Kian Optimalkan Kualitas Layanan Kesehatan Mata

Smart Mobility dan IoT mengalami perkembangan cukup signifikan, baik dari segi kuantitas atau kualitas informasi real time yang tersedia, sehingga mengubah cara perusahaan dalam mengelola aset, jaringan, serta dalam memberikan pengalaman terbaik pelanggan.

Herfini mengatakan, Indosat Ooredoo bersama Fujitsu percaya diri dengan kemitraannya ini mampu mendukung keduanya dalam mendayagunakan seluruh kekuatan masing-masing perusahaan dalam mengatasi tantangan industri di masa depan.

Revolusi Digital UMKM Lokal

"Kami berusaha untuk mendengar kebutuhan dan ambisi para pelanggan kami, memberikan value dan menjadikan investasi teknologi para pelanggan kami dapat mendukung pertumbuhan bisnisnya. Tak ada pilihan lain bagi bisnis, selain turut menyelami dunia digital," ujar Herfini.

Bagi Indosat Ooredoo dan Fujitsu, kemitraan ini menjadi langkah maju menuju kolaborasi yang semakin bernilai. Kemitraan ini mensinergikan piranti, layanan, dan solusi teknologi informasi yang mutakhir dari Fujitsu dengan teknologi telekomunikasi terdepan yang dimiliki Indosat Ooredoo untuk menghadirkan produk dan layanan terbaru yang bermanfaat bagi pelanggan korporasi di Indonesia.

"Mobilitas di masa depan dipercaya akan makin dinamis dan lebih humansentris. Mobilitas akan menyediakan cara mengoptimalkan strategi perusahaan dengan memanfaatkan aplikasi dan layanan yang dapat memproses data real time, guna menghadirkan informasi yang instan, akurat di setiap lini," kata President Director Fujitsu Indonesia, Achmad Sofyan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya