Inikah Nama Resmi Samsung Galaxy S7?

Sumber :
  • www.ibtimes.com

VIVA.co.id - Kabar seputar ponsel penerus Samsung Galaxy S6 terus bermunculan. Mulai dari nama sampai spesifikasi makin banyak dibahas. Diketahui, Samsung sudah merilis video 'bocoran', pada 21 Februari 2016, perusahaan menggelar acara yang bertajuk #TheNextGalaxy.

Tentu saja, dengan topik tersebut, acara itu diduga akan menjadi panggung Samsung untuk mengumumkan Galaxy S7 atau Galaxy 7, tergantung pengumumannya nanti.

Nah, kini pengembang Samsung menemukan dokumen yang kemungkinan menjadi nama penerus Galaxy S6 itu bakal mengusung nama seri S7.

Dikutip dari Trusted Review, Rabu, 3 Februari 2016, pengembang Samsung malah menemukan di website Samsung, perusahaan itu secara tak sengaja menyebutkan nama seri Galaxy S7 sampai tiga kali.

Penyebutan pertama nama Galaxy S7 ada pada deksripsi soal tampilan layar ponsel pintar tersebut. Di situ tertera nama secara jelas Edge Screen Style, dengan nama perangkat S7 Edge. Kemudian penyebutan kedua muncul pada tampilan pada saat layar perangkat dalam keadaan mati, di situ juga dituliskan S7 Edge.

Sedangkan penyebutan yang ketiga, ada pada keterangan dalam teks. Perusahaan asal Korea Selatan itu menuliskan dengan detail nama Galaxy S7 Edge.

Terkait dengan penyebutan tersebut, laman ini kemudian meminta konfirmasi dari Samsung. Namun sayangnya, pesaing Apple tersebut enggan mengomentari hal tersebut.

"Samsung tidak mengomentari rumor atau spekulasi," balas Samsung.

Pada bocoran yang ditampilkan pengembang Samsung tersebut, tak terlihat detail tampang, wajah sampai spesifikasi penerus Galaxy S6 tersebut.

Rumor yang berkembang selama ini, Samsung akan memamerkan seri Galaxy S7, Galaxy S7 Edge serta Galaxy S7 Edge+ pada pangguang Mobile World Congress 2016 di Barcelona, Spanyol pada 22-25 Februari 2016.

Sebelumnya, kabar juga menyebutkan hal yang berbeda dari Galaxy S7 ini adalah kembalinya ruang Micro SD dan kapasitas baterai yang lebih besar. Disebutkan iGalaxyS7, kapasitas baterai Galaxy S7 kemungkinan 4000 mAh.

Selamat Datang Samsung Galaxy S7

(mus)

Samsung Galaxy S7 diluncurkan bersamaan dengan Gear VR buatan Oculus.

Laba Samsung Electronics Diperkirakan Melonjak 10,4 Persen

Laba perusahaan diperkirakan mencapai US$5,72 miliar.

img_title
VIVA.co.id
7 April 2016