Bom Sarinah, 820 Ribu 'Kicauan' Banjiri Twitter

Pasca Serangan Teroris di Sarinah
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja

VIVA.co.id - Informasi ledakan bom bunuh diri dan baku tembak yang terjadi di sekitar kawasan Sarinah, Kamis, 14 Januari 2016, menyebar dengan cepat dan meluas di media sosial, termasuk di Twitter. Setidaknya, lebih dari 820 ribu kicauan menghiasi Twitter terkait bom Sarinah.

Masyarakat menggunakan Twitter untuk mengekspresikan keberanian, dukungan, dan ketabahan atas serangan teroris yang terjadi di depan Gedung Sarinah serta Djakarta Theater.

"Para pengguna pertama-tama berbagai informasi, saling mengingatkan untuk tidak membagikan laporan yang belum diverifikasi, serta menyampaikan solidaritas melawan yang terjadi secara real time," tulis Twitter dalam siaran persnya, Jumat, 15 Januari 2016.

Selama kejadian berlangsung, jejaring sosial berlogo burung ini mencatat ada 820 ribu kicauan dengan tiga tanda pagar (tagar) yang terus digemakan oleh netizen, yaitu #PrayForJakarta #KamiTidakTakut dan #SafetyCheckJkt.

"Puncak percakapan terjadi pada pukul 13.28 WIB dengan 2.100 tweet per menit. Tagar #PrayForJakarta bahkan sempat menjadi trending topic nomor satu dunia," ucap Twitter.

#BlueRoom, Wadah Temu Kreator Konten dan Audiens Twitter
Twitter buka rungan offline Blueroom

Twitter Hadirkan #Blueroom di RI, Pertama di Asia Tenggara

Ruangan offline ini bisa dimanfaatkan untuk menciptakan konten.

img_title
VIVA.co.id
4 Agustus 2016