Lama Ditinggal Dick Costolo, Siapa CEO Twitter Selanjutnya

CEO Twitter, Dick Costolo
Sumber :
  • Viva.co.id/Amal

VIVA.co.id - Twitter belum memiliki bos baru sejak ditinggal Dick Castolo beberapa bulan lalu. Meski ada Jack Dorsey, namun jabatan dia masih sebagai pemimpin sementara.

Twitter Hadirkan #Blueroom di RI, Pertama di Asia Tenggara

Belakangan tersiar kabar jika jabatan Dorsey itu akan dipermanenkan oleh Twitter jika dalam beberapa bulan ke depan tidak juga ditemukan pengganti Costolo. Bila itu terealisasi maka Dorsey akan memangku jabatan serupa untuk kedua kalinya.

Diketahui, jejaring sosial 140 karakter itu lahir tahun 2006 lewat tangan kreatif Dorsey. Dia memimpin langsung pembedahan Twitter bersama dengan Noah Glass, Biz Stone, dan Evan Williams.

#BlueRoom, Wadah Temu Kreator Konten dan Audiens Twitter

Menurut sumber Re/Code dilansir Daily Mail, Kamis, 1 Oktober 2015, Twitter dikabarkan akan membuat jabatan Dorsey sebagai Chief Executive Officer (CEO) jadi permanen. Itu terjadi setelah ia hanya ditugaskan menduduki bos Twitter sementara selama tiga bulan.

"Beberapa sumber mengatakan bahwa ada beberapa guncangan dari pihak dewan (Twitter), setelah kepergian Castolo," ujar narasumber yang tak ingin disebutkan itu.

Gubernur Ganjar Minta Bupati Semarang Main Twitter

Jika Dorsey kembali menduduki posisi orang nomor satu di Twitter, berarti dia memilik dua jabatan serupa di waktu yang bersamaan. Saat ini, selain sebagai pendiri dan CEO Twitter, Dorsey juga terkenal sebagai pendiri dan CEO dari perusahaan pembayaran mobile, Square.

Sebelumnya, Twitter ingin agar Dorsey merelakan jabatannya di Square jika akan memegang kendali Twitter sepenuhnya. Namun, tampaknya Dorsey enggan untuk melepaskan. Para investor berupaya mencari sosok ideal yang memiliki komitmen penuh untuk Twitter.

Hasilnya, meski banyak orang yang berebut dan dirasa cocok untuk memangku jabatan CEO tetapi Twitter masih harus berhati-hati untuk memilihnya. Peter Currie, Ketua Komite Pencarian SDM Twitter mengatakan, perusahaan sedang mencari sosok yang benar-benar tepat.

"Kami mencari seseorang yang berpikir berani dan kepemimpinannya telah terbukti."

(mus)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya