10 Negara dengan Koneksi Internet Tercepat

Ilustrasi dunia internet
Sumber :
  • iStock
VIVA.co.id
Daftar Tiga Desa Jadi Percobaan Internet Terpadu
- Penyedia layanan komputasi awan, Akamai Technologies, kembali merilis peringkat negara dengan koneksi internet tercepat di dunia.

Kecepatan Perdagangan Online di Bursa Ditingkatkan

Dalam laporan internet kuartal terakhir tahun lalu, Akamai mencatat rata-rata kecepatan koneksi internet global tak banyak berubah dalam kuartal keempat tahun lalu. Tercatat, peningkatan kecepatan rata-rata hanya 0,7 persen dibanding tahun sebelumnya, dengan rata-rata kecepatan global menjadi 4,5 Mbps.
Netflix Datang Menghibur, Tapi Indonesia Dapat Apa?


Dalam catatan Akamai, dikutip Business Insider, Senin 18 Mei 2015, dari 10 negara dengan kecepatan internet tercepat terbaru itu, enam negara meningkat kecepatannya, tiga negara menurun, dan satu negara tak berubah.


Masing-masing negara dengan internet tercepat ini diperingkat berdasarkan kecepatan dalam satuan megabit per detik (Mbps). Peringkat ini per kuartal keempat 2014.


Berikut daftar peringkat negara dengan internet tercepat.


1. Korea Selatan (22,2 Mbps)

Kecepatan internet rata-rata meningkat 1,6 persen dibanding 2013. Tapi, dibandingkan dengan kuartal keempat 2013, kecepatan internet Korsel menurun 12 persen.


2. Hong Kong (18,6 Mbps)

Kecepatan internet rata-rata meningkat 37 persen dibanding 2013. Dibanding kuartal keempat 2013, kecepatan internet Hong Kong meningkat 3,4 persen.


3. Jepang (15,2 Mbps)

Kecepatan internet rata-rata meningkat 16 persen dibanding 2013. Dibanding kuartal keempat 2013, kecepatan internet Jepang meningkat 1 persen.


4. Swedia (14,6 Mbps)

Kecepatan internet rata-rata meningkat 34 persen dibanding 2013. Dibanding kuartal keempat 2013, kecepatan internet Swedia meningkat 3,5 persen.

 

5. Swiss (14,5 Mbps)

Kecepatan internet rata-rata meningkat 21 persen dibanding 2013. Dibanding kuartal keempat 2013, kecepatan internet Swiss tidak berubah.


6. Belanda (14,2 Mbps)

Kecepatan internet rata-rata meningkat 15 persen dibanding 2013. Dibanding kuartal keempat 2013, kecepatan internet Belanda meningkat 1,7 persen.


7. Latvia (13 Mbps)

Kecepatan internet rata-rata meningkat 25 persen dibanding 2013. Dibanding kuartal keempat 2013, kecepatan internet Latvia menurun 2,6 persen.


8. Irlandia (12,7 Mbps)

Kecepatan internet rata-rata meningkat 24 persen dibanding 2013. Dibanding kuartal keempat 2013, kecepatan internet Irlandia menurun 8,9 persen.


9. Republik Ceko (12,3 persen)

Kecepatan internet rata-rata meningkat 8,4 persen dibanding 2013. Dibanding kuartal keempat 2013, kecepatan internet Republik Ceko meningkat 0,1 persen.


10. Finlandia (12,1 Mbps)

Kecepatan internet rata-rata meningkat 33 persen dibanding 2013. Dibanding kuartal keempat 2013, kecepatan internet Finlandia meningkat 2,8 persen. (art)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya