Proyek Kinanti Menangkan Kompetisi Inovasi Air IKEA

Arlisa Febriani, pemenang kompetisi IKEA
Sumber :
  • IKEA Indonesia

VIVAnews – Toko perabot rumah tangga raksasa, IKEA Indonesia, mengumumkan pemenang dari “The Blue Bag Water Innovation Award 2015”. Penghargaan diberikan kepada Arlisa Febriani, mahasiswi Institut Teknologi Bandung, dengan gagasannya yang berjudul “Proyek Kinanti: Kampanye Pelestarian Air”.

Ini Kementerian dan Pemerintah Daerah Paling Inovatif

Proyek Kinanti menantang penduduk kelas menengah dan atas di Jakarta untuk menghemat air setiap hari di rumah mereka. Semua air yang disimpan dapat didonasikan langsung kepada yang membutuhkan, ditukar dengan hadiah atau uang yang dapat digunakan untuk menanam kembali pohon, pengembangan biopori dan sebagainya.

Dalam keterangan tertulis kepada VIVAnews, hari ini, dijelaskan proyek ini juga membantu masyarakat mengubah perilaku mereka dengan memberikan manfaat bagi mereka yang tidak memiliki akses terhadap air bersih, dan pada saat yang bersamaan turut melestarikan lingkungan.

Inovasi Berkelanjutan di Pertamina Hasilkan Nilai Rp10,2 T

Atas gagasan pelestarian air itu, Arlisa mendapat beasiswa penuh studi lanjut selama dua tahun di pasca sarjana Sumber Daya Air di Universitas Lund, Swedia. Studi itu akan dimulai pada Agustus 2015.

Ia juga berkesempatan untuk magang di Mercy Corps Indonesia untuk mendokumentasikan proyek IKEA Indonesia Blue Bag. Total, Arlisa mendapat beasiswa senilai 48.000 Euro (Rp715,4 juta) yang didanai oleh IKEA Indonesia. 

Pengakuan Mengejutkan Wanita yang Bunuh Keponakan Lalu Disembunyikan di Tempat Dupa

“Saya tidak menyangka bahwa akan memenangkan penghargaan Blue Bag Water Innovation ini. Saya mengucapkan terima kasih kepada IKEA Indonesia yang telah memberikan saya kesempatan dengan beasiswa penuh selama dua tahun untuk program master di Universitas Lund, Swedia, saya sangat menantikannya,” kata Arlisa.

Bersaing dengan 170 entri dari 23 universitas di Indonesia, Arlisa menyampaikan gagasannya dengan tajuk “Proyek Kinanti: Kampanye Pelestarian Air” disertai dengan moto “Kita adalah bagian dari sistem, kita bagian dari persoalan. Bergabunglah dengan Proyek Kinanti, dan jadilah bagian dari solusinya.”

“Saya berharap dapat berkontribusi lebih untuk perbaikan manajemen air ketika kembali ke Indonesia nanti,” tambah dia.

Sementara itu, Universitas Lund menyatakan turut bangga teribat dalam proyek tersebut. Richard Stenelo, Deputi Eksekutif Direktur dari Universitas Lund, Swedia mengatakan senang menilai begitu banyak masukan dengan kualitas tinggi pada kompetisi tersebut.

"Kami senang dapat bekerja sama dengan IKEA Indonesia dalam memberikan beasiswa kepada salah satu pelajar Indonesia yang berprestasi yang akan berperan dalam memberikan pengetahuannya yang diperoleh dari universitas kami, untuk membantu meningkatkan pengelolaan air di Jakarta pada masa mendatang,” kata Stenelo.

The Blue Bag Water Innovation Award 2015 didasarkan pada sebuah gagasan untuk menggabungkan pengalaman di bidang akademis, komersial dan praktik lapangan ke dalam satu forum, mendorong ide-ide inovatif untuk melaksanakan inisiatif CSR yang berkelanjutan dan operasional bisnis sehari-hari. (art)

Baca juga:

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya