Jongla, Pesan Instan Baru dengan Stiker Paling Interaktif

Layanan pesan instan Jongla
Sumber :
  • Jongla

VIVAnews - Persaingan layanan pesan instan di Indonesia makin sengit. Sebab kini muncul layanan pesan instan pendatang baru asal Finlandia, Jongla.

Jongla hadir dengan menawarkan gaya baru dalam mengirim pesan instan. Jongla, yang memiliki arti positif dan menyenangkan, mengedepankan fiturnya unik antara lain unduh gratis, memprioritaskan keamanan, gambar muka yang dapat dipersonalisasi dan dilihat oleh teman chat serta memiliki stiker yang interaktif.

“Misi kami di Jongla adalah menawarkan layanan yang cepat, menyenangkan dan gratis ke lebih banyak orang di seluruh dunia dan layanan lintas-platform teknologi terbaik. Aplikasi kami ringan, mudah digunakan dan terbuka untuk siapa pun” ujar Riku Salminen, CEO Jongla dalam keterangan tertulis kepada VIVAnews, hari ini.

Bicara soal pasar di Indonesia, Riku menambahkan Jongla sangat antusias dapat hadir di Indonesia. Menurutnya, karakter masyarakat di sini terbuka dan kritis dengan kemajuan platform teknologi dan kreatifitas layanan pesan singkat.

BMKG Sebut Gelombang hingga 2,5 Meter Bakal Terjadi di Perairan Indonesia, Ini Lokasinya


"Oleh sebab itu kami berharap apa yang menjadi kekuatan Jongla mampu diterima dan digunakan oleh masyarakat Indonesia khususnya anak muda," tulisnya.

Sebagai cara baru berkomunikasi, Jongla hadir dengan beberapa fitur utama, yaitu pertama, unduh gratis dan tak terbatas. Pengguna Jongla bebas untuk chatting dan mengirim terbatas jumlah pesan ke kontak mana saja di dunia dengan tidak ada biaya tersembunyi.

Kedua, personalisasi. Layanan Jongla memperkaya komunikasi pengguna dengan menyenangkan dan stiker yang interaktif, dapat bergerak.

Ketiga, fitur keamanan. Fitur yang satu ini sangat penting menjaga privasi. Pesan sepenuhnya dienkripsi dengan enkripsi Transport Layer Security (TLS) untuk memastikan keamanan maksimum.  TLS merupakan kelanjutan dari protokol kriptografi yang menyediakan komunikasi yang aman di Internet.

Fitur lainnya yaitu kehadiran, yang memungkinkan pengguna mudah melihat mana teman-teman yang online, offline atau mengetik pesan kembali. Jongla juga memiliki fitur sinkronisasi secara otomatis buku alamat untuk menghubungkan pengguna dengan teman. Fitur notifikasi pemberitahuan pesan dan permintaan teman serta fitur kanal, semacam channel bagi selebriti juga dihadirkan di layanan baru.

Senjata Andalan

Mobil Listrik Vinfast Pakai Sistem Sewa Baterai, Segini Biayanya


Riku menekankan fitur paling pembeda pada layanan Jongla dibanding layanan lain yaitu stiker interaktif.

Fitur lain yang disediakan push-to-talk, broadcast. Fitur push-to-talk memberikan cara baru untuk chatting, yang memungkinkan pengguna untuk pesan suara hingga 10 detik. Pesan dalam aplikasi juga memungkinkan pengguna dengan pilihan untuk menjaga obrolan pribadi antara 2 pengguna atau memiliki percakapan kolektif hingga 50 orang menggunakan fitur group chat.

Aplikasi ini telah tersedia di tingkatan global dan dan sudah disediakan dalam versi 20 bahasa, termasuk bahasa Indonesia.

Pesan instan ini tersedia untuk diunduh secara gratis di Android, iOS, Windows dan Firefox.

Aksi panggung Reza Artamevia dalam Soul Intimate Concert 2.0

Ajak Bernostalgia, Dewa 19 hingga Reza Artamevia Guncang Panggung Soul Intimate Concert 2.0

Dewa 19, Reza Artamevia dan Maliq & D'Essentials hibur penonton dengan deretan hits ngetop di panggung Soul Intimate Concert 2.0.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024