Pencipta Ello: Facebook Bukan Kompetitor Kami

Jejaring Sosial Ello
Sumber :
  • Ello
VIVAnews
Persebaya Bertekad Bangkit Lawan Persib
- Banyak pengguna internet yang mulai tertarik menggunakan Ello karena sifatnya yang privat dan jauh dari iklan. Mereka sampai menyebut Ello sebagai situs jejaring sosial anti-Facebook.

Beri Minuman Bekas ke Sus Rini, Perilaku Manner Nagita Slavina Jadi Sorotan

Menanggapi hal ini, pendiri Ello menganggap jika situs tersebut tidak dibuat berdasarkan tujuan itu. Facebook dan Ello dianggap sangat berbeda.
Lolos ke Championship Series, Persib Tatap Serius Laga Lawan Persebaya


"Kami tidak menganggap Facebook sebagai pesaing. Kami melihat situs jejaring itu sebagai platform iklan, sedangkan kami, Ello, adalah sebuah jaringan pertemanan," kata pendiri Ello, Paul Budnitz, seperti dikutip
BBC
, Selasa 30 September 2014.


Menurut pria yang berprofesi sebagai penjual sepeda itu, Ello dibuat sedemikian rupa sehingga jauh dari iklan. Dia memperlakukan anggota Ello sebagai manusia yang bersosialisasi, bukan sebagai produk.


Ello sejatinya dikembangkan Budnitz untuk mengakomodir pertemanannya dengan sekitar 90 orang yang ia kenal. Dia berjanji untuk menjauhkan situs ini dari iklan dan tidak akan menjual data pengguna.


Sayangnya, banyak analis yang meragukan situs ini bisa bertahan lama. Pasalnya, belum ditemukan bisnis model yang cocok selain dengan menjual iklan dan data pengguna. Apalagi desain Ello dianggap sangat jauh dari 'user friendly' atau tidak mudah dioperasikan.


Budnitz mengatakan dalam waktu dekat dia akan mulai mengembangkan beberapa fitur. Dari fitur itulah nantinya uang akan mengalir dan bisa menghidupi situs itu.


"Seperti halnya toko aplikasi, kami akan menjual akses untuk menggunakan fitur-fitur tertentu. Mungkin hanya beberapa dolar saja," katanya.


Diserang DDoS


Ello sendiri baru saja lepas dari serangan DDoS. Teknik serangan ini menggunakan trafik internet palsu untuk memenuhi server Ello. Tidak heran jika kemarin Ello sempat tumbang.


"Kami masih belajar untuk berkembang. Kami sadar harus memiliki tim IT yang kuat di belakang Ello," kata Budnitz.


Namun demikian, Ello berupaya untuk membangkitkan servernya dalam waktu secepat mungkin. Ello pun bisa kembali diakses.


Sejak kemunculannya hingga sekarang, Ello melaporkan ada sekitar 31.000 permintaan untuk bergabung dengan jejaring sosial ini setiap jam-nya. (ita)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya