Google Street View Indonesia Pastikan Privasi Dijaga

Google Street View
Sumber :
  • Vivanews/AmalNN
VIVAnews
Viral Keributan Avsec dengan Penumpang di Bandara Soetta, Ini Penjelasan AP II
- Google telah meluncurkan gambar peta Steet View Indonesia melalui Google Maps hari ini. Gambar itu mencakup panorama street view pada empat kota yaitu Jakarta, Bogor, Denpasar dan Surabaya.

Apakah Sekolah Masih Penting? Apakah Generasi Muda Harus Memiliki Cita-Cita?

Gambar Street View memberikan pengalaman pemetaan bergambar yang berbeda bagi pengguna Google. Pengambilan gambar yang dilakukan melalui mobil khusus, memungkinkan setiap detail titik bisa diambil gambarnya.
Susunan Pemain Indonesia Vs Hong Kong di Uber Cup 2024


Namun, perusahaan internet dunia itu tetap menghormati hak privasi masyarakat dunia, termasuk di Indonesia. Kepala Manajemen Produk Google Asia Tenggara, Andrew McGlinchey, Kamis 21 Agustus 2014 mengatakan gambar Steet View menjaga ketat hak privasi.


"Soal privasi itu penting, kami selalu hanya mengambil gambar untuk tempat publik saja, tempat yang mana orang sering ambil foto. Gambar juga tidak real time," jelas Andrew.


Selain itu, kata Andrew, gambar Street View tidak memperlihatkan wajah orang yang terekam pada Street View. Wajah orang akan dikaburkan serta pelat kendaraan yang terekam akan diacak.


"Kami mengaburkan wajah orang dan jika rumah Anda tidak ingin dimasukkan maka bisa dihapus sesuai permintaan Anda," tambah lulusan University of Toronto itu.


Menurutnya, gambar Street View dapat dimanfaatkan oleh berbagai pengguna, misalnya para pengiklan. Mereka bisa menggunakan gambar ini untuk meninjau lokasi billboard atau titik iklan.


Untuk para agen real estate bisa menggunakan gambar itu untuk menunjukkan lokasi yang tersedia. Dan untuk para pengelola hotel, bisa dimanfaatkan untuk menunjukkan tempat sekitar hotel untuk menarik calon tamu.


Sebelumnya, Google Street View telah meluncurkan teknologi tangkapan gambar bawah laut. Di Australia, Google Sea View telah mendokumentasikan 400.00 gambar bawah laut Karibia. Sedangkan di Amerika baru diluncurkan awal Agustus lalu. Sea View resmi menyambangi Indonesia hari ini. Utamanya mendokumentasikan pemandangan bawah laut Taman Nasional Komodo
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya