Mini Hilang, Surface Pro 3 Pun Datang

Surface Pro 3
Sumber :
  • CBS Interactive

VIVAnews - Microsoft menghadirkan tablet Surface Pro 3 yang digadang sebagai perangkat "pembunuh" laptop. Tablet ini berukuran lebih besar dari tablet biasa.

Awalnya, Microsoft diperkirakan meluncurkan Surface Mini. Namun, ternyata prediksi itu meleset. Microsoft malah meluncurkan tablet bertajuk Surface Pro 3. Menariknya, bentang tablet ini lebih besar dari seri sebelumnya.

Melansir Cnet, Rabu 21 Mei 2014, Surface Pro 3 hadir dengan layar 12 inci yang dapat berubah dalam dua mode, sebagai tablet dan laptop. Selain dilengkapi Stylus, Surface Pro 3 juga memiliki penyangga yang membuat perangkat dapat berdiri.

Perangkat ini disebut sebagai pembunuh laptop. Untuk itu, Microsoft mendesain perangkat dengan tipis dan ringan. Dengan ketebalan 9,1 mm, Surface Pro 3 diklaim lebih tipis dibanding Surface Pro 2 yang memiliki ketebalan 10,6 mm.

Wakil Ketua DPD Mahyudin Harap Keberhasilan Timnas Indonesia U-23 Memotivasi Anak Muda Bangsa

Resolusi yang diusungnya pun berukuran 2160 x 1440 piksel lengkap dengan teknologi HD. Sebelumnya, layar Surface Pro 2 hanya berukuran 10,6 inci.

Dari sisi bobot, Surface Pro 3 memiliki berat 800 gram, lebih ringan dari MacBook Air besutan Apple. Digadang sebagai pembunuh laptop, Surface Pro 3 menawarkan kekuatan daya dua kali lebih hebat dari laptop.

Surface Pro 3 yang berjalan menggunakan sistem operasi Windows 8.1 itu juga mampu dimiringkan hingga 150 derajat, menjadikan laptop semakin datar. Sebagai pendukung kinerja, Surface Pro 3 dipersenjatai pilihan prosesor Intel Core i3, Core i5, dan Core i7.

Fitur lainnya, Pro 3 dilengkapi dengan port USB 3.0 dan beberapa Type Cover dengan pilihan warna populer. Untuk harga, Microsoft hanya mengumumkan banderol bagi pasar Amerika Serikat saja. Surface Pro 3 dihargai mulai US$799 atau setara Rp9,18 juta. Harga itu untuk prosesor Core i3.

Sementara itu, untuk Surface Pro 3 dengan prosesor Core i5 dibanderol US$999-1.299, tergantung pada kapasitas penyimpanan dan RAM. Surface Pro 3 dengan Core i7 (US$1.949-2.100) dengan kapasitas penyimpanan 512 GB dan RAM 8 GB.

Keputusan Microsoft merilis Surface Pro 3 jauh dari harapan bahwa perusahaan bakal memperkenalkan Surface Mini. Mengenai hal itu, CEO Microsoft, Satya Nadella dan Executive Vice President Stephen Elop, hanya mengatakan tak akan mempertahankan Surface Mini.

Menurut sumber yang mengetahui keputusan itu disebutkan alasan Microsoft mengakhiri Mini, karena tablet itu tidak jauh berbeda dengan produk dari kompetitor dan perusahaan memprediksi Mini tablet tidak akan meledak di pasaran.

Kepala Analis di Technalysis Research, Bob O'Donnell menilai Surface Mini terbatas pada satu fungsi saja yaitu fungsi tablet. "Microsoft jelas memposisikan Surface secara lebih. Lebih dari sebuah PC," jelasnya. (art)

Istri Ungkap Kondisi Terkini Parto Patrio Usai Jalani Operasi
Ilustrasi madu

Bukan Dibakar, Begini Cara Buktikan Keaslian Madu Murni

Perlu digarisbawahi bahwa hanya madu murni yang berkhasiat bagi kesehatan, bukan madu yang sudah dicampurkan dengan pengawet atau pemanis

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024