Tertangkap Kamera, Kucing Merah Langka Asli Kalimantan

Kucing merah atau kucing kalimantan
Sumber :
  • wikimedia.org

VIVAnews - Tim peneliti dari Zoological Society of London, Inggris, berhasil mengambil gambar dari binatang langka kucing merah atau Pardofelis badia di hutan Kalimantan, Indonesia.

Kucing merah adalah kucing liar endemik asli dari pulau Kalimantan. Selama ini, hanya ada beberapa gambar tentang hewan langka tersebut. Semenjak dari tahun 2003 lalu, baru kali ini kucing merah berhasil tertangkap kamera di alam liar.

"Berdasarkan data dari International Union for Conservation of Nature (IUCN), kucing merah sudah masuk dalam daftar merah atau langka," kata Oliver Wearn, peneliti dari Zoological Society of London, dilansir National Monitor, 7 November 2013.

Data IUCN itu mengatakan populasi kucing merah semakin terancam punah akibat maraknya penebangan hutan komersial untuk dijadikan perkebunan sawit di pulau yang terkenal dengan nama Borneo itu.

"IUCN memaparkan, kehidupan dari kucing merah sangat bergantung pada hutan. Jika penebangan hutan terus berlanjut, populasi hewan itu diperkirakan turun menjadi 50 persen di tahun 2020 nanti," ujar Wearn.

Temuan baru

Wearn dan tim peneliti terkejut dengan hasil tangkapan kamera tersembunyinya yang diletakkan di salah satu hutan dari empat area hutan di Kalimantan yang dikonfirmasi sebagai habitat dari kucing merah.

Tim peneliti masih banyak melihat kucing merah di kawasan hutan yang sudah ditebang secara besar-besaran.

"Hasil jepretan kamera tersembunyi kami menjadi bukti kuat bahwa kucing merah masih bisa bertahan hidup di hutan yang sudah ditebang untuk tujuan komersial. Mereka harus diselamatkan," tutup Wearn.

3 Dampak Negatif Tidur dengan Kucing Peliharaan, Bisa Tertular Penyakit Zoonotik
kucing merah
Kucing merah yang tertangkap kamera tersembunyi milik tim peneliti Zoological Society of London. (National Monitor)
Rachel Vennya

Rachel Vennya Panik Lihat Kucing Peliharaan Ditelantarkan hingga Sakit, Begini Klarifikasi Okin

Kabar dugaan Okin telah menelantarkan hewan peliharaannya pertama kali dibagikan oleh Rachel Vennya di Instagram story khusus bagi pengikutnya yang berlangganan.

img_title
VIVA.co.id
27 Maret 2024