FOTO: Fenomena Supermoon di Belahan Dunia

Supermoon
Sumber :
  • REUTERS/Ali Jarekji

VIVAnews - Sabtu 5 Mei 2012, langit di sejumlah negara menampilkan kondisi bulan yang tidak biasa. Bulan menampakkan diri dalam kondisi terbaiknya atau yang sering disebut fenomena supermoon.

Supermoon yang biasa terjadi 18 tahun sekali ini menampakkan bulan yang 14 persen lebih besar dan 30 persen lebih cerah saat saat lewat pada jarak 221.802 mil dari bumi atau sekitar 15.300 mil lebih dekat dari jarak rata-rata.

Fenomena bulan raksasa ini terlihat indah di sejumlah negara seperti di Yordania, Amerika Serikat, Lebanon, Albania, Mesir, dan Rumania.

Di Indonesia, fenomena ini kemungkinan baru akan terlihat pada 6 Mei, atau bertepatan dengan perayaan Hari Raya Waisak. Menurut pakar astronomi Dr. Moedji Raharto, supermoon mulai bisa dilihat selepas sore hingga menjelang pagi. Usai matahari terbenam, bulan akan langsung terbit di langit timur.

Penampakan supermoon paling sempurna tentu dapat dilihat pada tengah malam, di mana posisi bulan berada di atas kepala sehingga pandangan mata tidak akan terhalang oleh bangunan dan gedung bertingkat apapun.

Lihat indahnya fenomena supermoon di tautan ini.

Hard Gumay Ramal Kasus Hukum Chandrika Chika, Warganet: Gila, Ilmunya Dalem Banget
Prabowo-Gibran di Penetapan Presiden-Wapres Terpilih di KPU

Prabowo: Kita Harus Bersatu di Dalam atau Luar Pemerintahan

Prabowo mengajak semua pihak untuk bersatu demi kesejahteraan rakyat Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024